Jika tahun 90-an ‘punya’ sepatu, dan tahun 2000-an indentik dengan tas tangan, maka saat ini kita berada di dekade anting. Ya, anting model apapun –dari model chandeliers, multi-drops, hingga yang bentuknya beda antara sisi kanan dan kiri, menjadi aksesori yang paling menonjol. Bahkan menurut Jess Cartner-Morley di theguardian.com, saking pentingnya anting bisa disamakan dengan pentingnya Anda membaca berita, bahkan pergi liburan! Hmm..ide yang menarik buat pebisnis aksesori, bukan?
Banyak hal yang menunjukkan, betapa anting menjadi aksesori dekade ini. Januari lalu, Beyonce mengenakan sepasang anting berlian 90 karat ke acara Grammys.
Statement earrings juga wara-wiri di berbagai gelaran fashion show dunia. Anting yang panjangnya hingga menyentuh bahu pemakainya, tidak lagi aneh.
Berikut ini anting-anting yang dikenakan selebritas yang bisa menjadi bahan inspirasi:
Beyonce

Foto: Instagram/beyonce

Foto: Instagram/badgalriri
Katy Perry
Foto: Instagram/Katyperry
Gigi Hadid

Foto: Instgram/gigihadid
Selena Gomez

Foto: Instagram/selenagomez